Wowww...SMA NEGERI 5 BATANGHARI,JAMBI Menyabet Predikat SMA Tersehat Di Indonesia

sekolah sehat
Sejumlah sekolah yang berkomitmen menjalankan langkah-langkah sehat dinyatakan sebagai sekolah tersehat di Tanah Air. Sekolah-sekolah itu pun mendapat penghargaan dari Menkes Nafsiah Mboi.

Penghargaan Sekolah Sehat 2013 diberikan Menkes di Ruang Leimena, Gedung Kementerian Kesehatan RI, Jl HR Rasuna Said, Jakarta, Kamis (19/9/2013). Acara tersebut juga dihadiri oleh perwakilan WHO untuk Indonesia, dr Kancit.

Kompetisi tahunan ini diikuti oleh 75 sekolah TK hinga SMA, dari 20 provinsi di Indonesia. Untuk tingkat TK, kinerja terbaik disabet oleh TK Tarakanita Gading Serpong, Provinsi Banten. Sedangkan pencapaian terbaik diraih oleh TK Negeri Pembina Kota Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat.

Untuk tingkat SD, kinerja terbaik diberikan kepada SDN Latsari Tuban, Provinsi Jawa Timur. Untuk pencapaian terbaik, penghargaan diberikan kepada SDN Tamanan, Bantul, Provinsi DIY.

Di tingkat SMP, SMP 1 Semaka Provinsi Lampung mendapat predikat sebagai SMP dengan kinerja terbaik. Sementara pencapaian terbaik diraih oleh SMPN 3 Taeh, Kecamatan Payakumbuh, Provinsi Sumatera Barat. Di tingkat SMA, kinerja terbaik diberikan kepada SMA Plus Pembangunan Jaya, Provinsi Banten. Untuk pencapaian terbaik disabet oleh SMAN 5 Batanghari, Provinsi Jambi.

Atas prestasi sejumlah sekolah itu, Menkes mengaku sangat bangga. Dia berharap usaha kesehatan sekolah-sekolah itu akan menjadi investasi jangka panjang bagi kualitas kesehatan masyarakat Indonesia.

"Dulu zaman saya masih mengabdi jadi dokter di daerah, tidak ada listrik, susah air, apalagi internet. Wajar kalau UKS kurang eksis dan banyak penyakit mudah menular. Sekarang semua sudah serba mudah, namun kepedulian terhadap kesehatan masih harus ditingkatkan," papar Nafsiah.

Sementara menurut dr Kancit, budaya hidup sehat yang dimulai sejak masa sekolah, bila terbawa hingga dewasa maka akan menjadikan anak-anak itu orang tua yang memiliki gaya hidup sehat. "Ini akan mendidik anak-anak mereka dengan sehat pula," ungkap dr kancit yang diamini Nafsiah.

Penilaian terhadap peserta sekolah sehat tingkat nasional tahun 2013 meliputi aspek kegiatan pembinaan UKS, kebersihan sarana/prasarana sekolah, perilaku kesehatan anak didik, dan pelaksanan pelayanan kesehatan. Penghargaan diberikan kepada tim pembina, kepala sekolah, dan perwakilan tenaga puskesmas pembina pemenang sekolah sehat tingkat nasional.

sumber:detik.com

0 Response to "Wowww...SMA NEGERI 5 BATANGHARI,JAMBI Menyabet Predikat SMA Tersehat Di Indonesia"

Posting Komentar